Action - Mouse Over, Hyperlink Tanpa Klik
Ada beberapa tulisan saya tentang hyperlink, pada beberapa tulisan tersebut, hyperlink berfungsi jika Media Hyperlink seperti teks atau gambar di klik, maka kita akan diarahkan ke slide yang telah diberi link
Sedangkan, pada tulisan kali ini kita akan membahas bagaimana memberikan perintah Hyperlink hanya dengan mengarahkan kursor ke Media Hyperlink tersebut (baca Media Hyperlink sebagai penghubung), maka secara otomatis slide atau file yang telah dihubungkan tersebut akan ditampilkan. Bagaimana caranya?
Fasilitas ini dinamakan Action - Mouse Over yang terdapat di PowerPoint, fasilitas ini dapat diilustrasikan seperti ini: kita sedang mempresentasikan sebuah materi di depan umum, anggap saja kita slide show pada slide 1 dan kemudian kita ingin memperlihatkan materi yang terdapat di slide 5 maka hanya dengan mengarahkan mouse ke media hyperlink (penghubung antara slide 1 dengan slide 5) maka secara cepat slide 5 ditampilkan.
Untuk memanfaatkan fasilitas Action - Mouse Over, Hyperlink Tanpa Click, ikuti langkah-langkah berikut ini:
Fasilitas Action - Mouse Over, Hyperlink Tanpa Click merupakan fasilitas hyperlink yang sensitif karena hanya dengan mengarahkan kursor pada teks atau gambar yang diberi perintah hyperlink maka link akan ditampilkan, sehingga sangat merepotkan jika dalam satu slide tertentu fasilitas ini banyak dipenuhi Action - Mouse Over, Hyperlink Tanpa Click.
Selain dengan menggunakan gambar sebagai media hyperlink, maka teks juga dapat digunakan sebagai media hyperlink dimana teks tersebut akan memberikan tanda sebagai media hyperlink dengan tanda teks berwarna biru dan bergaris bawah.
Semoga tulisan ini bermanfaat.
Sedangkan, pada tulisan kali ini kita akan membahas bagaimana memberikan perintah Hyperlink hanya dengan mengarahkan kursor ke Media Hyperlink tersebut (baca Media Hyperlink sebagai penghubung), maka secara otomatis slide atau file yang telah dihubungkan tersebut akan ditampilkan. Bagaimana caranya?
Fasilitas ini dinamakan Action - Mouse Over yang terdapat di PowerPoint, fasilitas ini dapat diilustrasikan seperti ini: kita sedang mempresentasikan sebuah materi di depan umum, anggap saja kita slide show pada slide 1 dan kemudian kita ingin memperlihatkan materi yang terdapat di slide 5 maka hanya dengan mengarahkan mouse ke media hyperlink (penghubung antara slide 1 dengan slide 5) maka secara cepat slide 5 ditampilkan.
Untuk memanfaatkan fasilitas Action - Mouse Over, Hyperlink Tanpa Click, ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Buka PowerPoint, pada slide 1 buatlah Media Hyperlink yang dapat berupa gambar kotak (bisa juga media berupa teks)
- Untuk lebih mudahnya, pada gambar kotak tersebut tambahkan teks slide 5, seperti gambar di bawah ini
- Tambahkan slide baru sampai 5 buah slide, pada slide 5 tambahkan materi (teks atau gambar) agar lebih meyakinkan hasil Action - Mouse Over, Hyperlink Tanpa Click
- Kembali ke slide 1, aktifkan gambar kotak 'slide 5' lalu mulailah memasang Hyperlink Tanpa Click, dengan cara sebagai berikut:
- Gambar kotak aktif, pilih Insert
- klik Action, maka akan muncul kotak dialog Action Setting
- Klik Mouse Over
- Klik lagi lingkaran kecil Hyperlink to:
- Pilih Slide pada Hyperlink to:, lalu akan dimunculkan semua halaman slide pada kotak dialog Hyperlink to Slide, silahkan klik Slide 5 dan klik Ok
- Pada kotak dialog Action Setting, akhiri dengan klik Ok
- Selesai
Fasilitas Action - Mouse Over, Hyperlink Tanpa Click merupakan fasilitas hyperlink yang sensitif karena hanya dengan mengarahkan kursor pada teks atau gambar yang diberi perintah hyperlink maka link akan ditampilkan, sehingga sangat merepotkan jika dalam satu slide tertentu fasilitas ini banyak dipenuhi Action - Mouse Over, Hyperlink Tanpa Click.
Selain dengan menggunakan gambar sebagai media hyperlink, maka teks juga dapat digunakan sebagai media hyperlink dimana teks tersebut akan memberikan tanda sebagai media hyperlink dengan tanda teks berwarna biru dan bergaris bawah.
Semoga tulisan ini bermanfaat.
Posting Komentar